MACHINE LEARNING
Machine learning adalah cabang aplikasi dari Artificial Intelligence (Kecerdasan Buatan) yang focus pada pengembangan sebuah sistem yang mampu belajar "sendiri" tanpa harus berulang kali di program oleh manusia.Sebagai contoh: Aplikasi Pengenalan Gambar, Aplikasi Asisten pribadi seperti Siri, Google dll, Chat Bot, Pengenal Wajah, Mobil otonom dan domain-domain spesifik lainnya. Peran Data Dalam Machine Learning Machine Learning bukan apa-apa tanpa data. Artinya semua aplikasi Machine Learning membutuhkan Data sebagai bahan training dan untuk di analisa sehingga mampu mengeluarkan Output. Sebelum aplikasi machine learning bisa bekerja, maka ia membutuhkan Data untuk "latihan" (training), hasil training itu nanti akan di Uji atau di test dengan data yang sama atau bertolak belakang. Misal Kita buat machine learning untuk mengenali Nasi Padang (Nasi Pada recognition system), maka untuk training kita sediakan koleksi ratusan, ribuan bahkan jutaan gambar nasi...